Minggu lalu Instagram secara resmi telah "bercerai" dengan Twiter. Akibat adanya permasalahan antara kedua pihak ini jika kamu ingin melihat foto full yang dikirim melalui Twitter kamu harus masuk ke Instagram dulu, karena tampilan foto yang kamu lihat di twitter akan terpotong.
CEO perusahaan ini, Kevin Systrom mengatakan bahwa "Instagram memberikan layanan kepada pengguna yang lebih baik, tetapi Twitter telah mengambil traffic atau pengunjung Instagram dan pihak kami tidak menyukainya".
Dan isunya akhir tahun ini Twitter juga akan membuat aplikasi serupa bernama foto filter. Tetapi selama menunggu fitur ini rampung bagaimana pengguna twitter dapat sharing foto instagram mereka. Untung saja ada sebuah layanan seperti If This Then That (IFTTT) yang dapat membantu kamu dan pengguna twitter lainnya untuk kembali menyatukan kedua pihak tersebut, walaupun hanya di dunia maya. Jadi setelah kamu menggunakan layanan ini foto instagram yang kamu bagi lewat twitter akan ditampilkan secara penuh.
Kamu hanya perlu membuat akunnya terlebih dahulu jika kamu belum punya, dan setelah kamu selesai melakukan pengaturan yang harus kamu lakukan adalah Tag setiap foto Instagram kamu dengan hashtag apapun yang kamu pilih dan setelah itu foto kami itu akan ditampilkan secara utuh, bukan versi crop nya.
0 komentar